Cara Memasukkan Konten Dokumen ke Dokumen yang Lain di Microsoft Word
Agak merepotkan ketika anda perlu meng-copy dokumen secara keseluruhan dan mem-paste-nya ke dokumen yang lain. Namun, anda tak perlu melakukan hal ini lagi. Microsoft Word punya sebuah fitur yang memungkinkan pengguna untuk memasukkan suatu dokumen ke dokumen yang lain, tanpa perlu membukanya terlebih dahulu.
Untuk memasukkan dokumen ke dokumen yang sekarang, masuk ke tab Insert. Pada bagian “Text”, klik “Object” lalu pilih “Text from file”.
Kotak dialog Insert pun muncul. Pergi ke file dokumen yang ingin dimasukkan ke dokumen yang tengah diedit.
Selesai. Teks yang terdapat pada dokumen yang dimasukkan akan ditambahkan di posisi kursor yang anda inginkan.
Sekarang, anda telah menambahkan konten dari sebuah dokumen ke dokumen yang lain!
0 Response to "Cara Memasukkan Konten Dokumen ke Dokumen yang Lain di Microsoft Word"
Posting Komentar