Apa Itu Metered Connection di Windows 8.1 dan Bagaimana Cara Mengaturnya?
Selasa, 22 Juli 2014
Artikel Pilihan,
Jaringan dan Keamanan,
Tips dan Trik,
Tutorial Pemula,
Windows 8.1
Mungkin metered connection di Windows 8.1 belum banyak diketahui oleh pengguna Windows 8.1, termasuk saya sendiri. Metered connection hanya berlaku untuk Wi-Fi dan mobile broadband.
Ketika Anda memiliki koneksi Internet yang ingin dihemat kuota-nya, Anda dapat menjadikannya atau menetapkannya sebagai metered connection.
Metered Connection di Windows 8.1
Cara Kerjanya
Misalnya, komputer saya telah terhubung dengan koneksi Internet (misal: Wi-Fi). Lalu saya menetapkan koneksi tersebut sebagai metered connection. Kemudian ada fitur yang harus menggunakan koneksi Internet untuk bekerja secara otomatis (misal: OneDrive). Lalu saya menonaktifkan fitur tersebut agar tidak bekerja secara otomatis hanya ketika menggunakan metered connection. Tetapi ketika komputer saya telah terhubung dengan koneksi yang tidak ditetapkan sebagai metered connection, maka OneDrive akan bekerja secara otomatis. Karena itu, kuota atau data Internet pada koneksi yang ditetapkan sebagai metered connection itu tidak boros.
- Windows Update hanya mengunduh pembaruan yang penting (priority updates)
- Aplikasi yang diunduh dari Windows Store mungkin akan ditunda (paused)
- Tile Start screen mungkin tidak akan memperbarui info pada tile-nya.
- Berkas daring (offline files) mungkin tidak di-back up secara otomatis.
Cara Menjadikan atau Menetapkan Koneksi Internet sebagai Metered Connection
Windows 8.1 memiliki fitur untuk membantu Anda dalam menghemat data koneksi Internet. Agar koneksi Internet tidak digunakan untuk hal yang tidak diinginkan dan mencegah kehilangan kuota/data yang jumlahnya tak terduga, maka Anda bisa menetapkan koneksi Internet itu sebagai metered connection. Koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection, maka nantinya bisa diatur lagi agar kuota atau data Internet tidak boros.
Pastikan koneksi Internet telah terhubung. Buka Network charm.
Klik-kanan pada koneksi Internet yang diinginkan, pilih Set as metered connection untuk menetapkannya sebagai metered connection. Untuk menetapkannya sebagai non-metered connection (bukan metered connection), pilih Set as non-metered connection. Lihat gambar di bawah.
Anda perlu mengatur sejumlah fitur ini agar data Internet tidak dihabiskan untuk fitur yang tidak diinginkan. Karena fitur ini harus mengandalkan koneksi Internet untuk bekerja secara otomatis, maka Anda perlu mengaturnya apakah fitur ini dapat bekerja secara otomatis hanya ketika metered connection atau tidak. Baca lebih lanjut artikel ini.
Memonitor Penggunaan Data
1. Memonitor Penggunaan Data di Windows
Anda juga dapat memonitor data pada koneksi yang sedang terhubung dalam waktu ketika koneksi itu pertama kalinya terhubung atau setelah mengklik Reset. Misalnya, ada koneksi yang pertama kalinya telah terhubung dengan komputer pada sebulan yang lalu, maka Anda bisa memonitor penggunaan data dari sebulan yang lalu itu sampai sekarang.
Klik-kanan > Show estimated data usage untuk memonitor penggunaan data. Atau pilih Hide estimated data usage untuk menyembunyikan penggunaan data.
Anda dapat mengulangi angka penggunaan data yang terhitung sampai sekarang tersebut dari 0 lagi, dan waktu diulang setelah mengklik tombol Reset. Klik Reset untuk mengulangi angka penggunaan data.
2. Memonitor Penggunaan Data dari Aplikasi
Anda juga dapat memonitor penggunaan data dari aplikasi, bahkan aplikasi Desktop juga bisa. Buka Task Manager, lalu masuk ke tab Apps History. Anda akan melihat "Metered network" dan informasi lainnya. Klik Detele usage history untuk mengulangi semua informasi di tab "App History". Baca lebih lanjut mengenai Task Manager di Windows 8.1 di sini.
Catatan
Semakin besar angka penggunaan data, maka semakin besar kuota yang telah dihabiskan. Angka penggunaan data yang terlihat pada Network charm dan Task Manager mungkin tidak sama dengan jumlah kuota yang telah habis sebenarnya. Jangan terlalu mengandalkan Network charm sebagai pengecek kuota dan silakan cek sendiri ke layanan Internet Anda. Mungkin akan berbeda sedikit dari yang telah dihabiskan di Windows.
Mengatur Penggunaan Data
Ini adalah bagian yang terpenting. Apa gunanya menetapkan koneksi Internet sebagai metered connection kalau sejumlah opsi ini tidak atur. Menetapkan koneksi Internet sebagai metered connection itu sedikit membantu, namun akan sangat berguna setelah mengatur sejumlah fitur ini.
Anda perlu mengaturnya agar kuota atau data yang Anda miliki tidak boros. Ini dikarenakan metered connection dengan sendirinya menghentikan salah satu fitur (yang mengandalkan Internet) di Windows 8.1 sesuai pengaturan default Windows ketika koneksi itu terhubung. Karena itu, Anda perlu mengatur sejumlah fitur itu apakah bisa digunakan hanya ketika komputer terhubung dengan metered connection atau tidak.
Fitur yang saya maksud tadi adalah fitur yang biasanya bergerak secara otomatis (dalam background). Dan inilah sejumlah fitur itu:
Anda perlu mengaturnya agar kuota atau data yang Anda miliki tidak boros. Ini dikarenakan metered connection dengan sendirinya menghentikan salah satu fitur (yang mengandalkan Internet) di Windows 8.1 sesuai pengaturan default Windows ketika koneksi itu terhubung. Karena itu, Anda perlu mengatur sejumlah fitur itu apakah bisa digunakan hanya ketika komputer terhubung dengan metered connection atau tidak.
Fitur yang saya maksud tadi adalah fitur yang biasanya bergerak secara otomatis (dalam background). Dan inilah sejumlah fitur itu:
1. OneDrive dalam Metered Connection
OneDrive (sebelumnya bernama "SkyDrive") dalam metered connection adalah fitur yang perlu diatur. Pengunduhan dan pengunggahan berkas, serta sinkronisasi dari OneDrive adalah yang terpenting. Anda dapat mengatur bagaimana OneDrive bekerja.
Buka PC Settings > OneDrive > Metered Connections. Anda akan menemukan 4 opsi ini:
- Upload and download files over metered connection: Mengunggah dan mengunduh berkas ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection.
- Upload and download files over metered connection even when I'm roaming: Mengunggah dan mengunduh berkas ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection, juga ketika Anda roaming.
- Sync and back up settings over metered connection: Sinkronisasi setelan ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection.
- Sync and back up settings over metered connection even when I'm roaming: Sinkronisasi setelan ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection, juga ketika Anda roaming.
2. Pengunduhan (Download) Driver dalam Metered Connection
Windows 8.1 dapat mengunduh driver dan informasinya secara otomatis melalui Windows Update ketika terhubung dengan metered connection. Karena itu, jadikan opsi ini Off agar kouta/data Internet (yang telah ditetapkan sebagai metered connection) tidak dihabiskan untuk mengunduh driver secara otomatis. Tapi nantinya, ketika komputer terhubung dengan koneksi Internet yang ditetapkan sebagai non-metered connection (bukan metered connection atau tidak ditetapkan sebagai metered connection), maka pengunduhan driver secara otomatis akan dilanjutkan.
Buka PC Settings > PC and devices > Devices. Pada grup "Download over metered connection", pada opsi di bawahnya-lah yang saya maksud tadi. Klik dari On menjadi Off sesuai penjelasan yang saya tulis di paragraf atas.
3. Bing Smart Search dalam Metered Connection
Buka PC Settings > Search and apps > Search. Anda juga dapat mengatur Bing Smart Search dalam metered connection. Arti dari opsi-opsi ini hampir sama dengan poin 1 (OneDrive), yang berbeda hanya fungsi fiturnya saja.
- Get search suggestions and web results from Bing over metered connections: Mendapat kueri dan hasil pencarian dari Bing ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection.
- Get search suggestions and web results from Bing over metered connections even when I'm roaming: Mendapat kueri dan hasil pencarian dari Bing ketika menggunakan koneksi Internet yang telah ditetapkan sebagai metered connection, juga ketika Anda roaming.
Kesimpulan
Nah, fitur yang tidak aktif (yang tidak bisa bekerja ketika metered connection) akan bekerja secara otomatis ketika komputer terhubung dengan non-metered connection atau menggunakan koneksi Internet yang tidak ditetapkan sebagai metered connection. Misalnya, opsi 'sinkronisasi setelan dengan OneDrive ketikaKoneksi yang tidak ditetapkan sebagai metered connection = non-metered connection.Intinya, jika Anda ingin mencegah kehilangan jumlah kuota yang besarnya tak terduga atau tidak ingin memboroskan koneksi Internet Anda, maka Anda dapat menjadikannya sebagai metered connection dan mengatur sejumlah fitur yang harus mengandalkan koneksi Internet untuk bekerja.
Sebenarnya saya tidak bisa menjamin keakuratan dari metered connection di Windows 8.1 untuk membatasi fitur dan menghemat kuota. Itu semua tergantung pemakaian koneksi Internet Anda. Jangan terlalu mengandalkan Network charm dan Task Manager sebagai pengecek jumlah kuota yang telah dihabiskan di Windows, cek juga ke layanan Internet Anda. Mungkin berbeda dari yang sebenarnya.
Satu hal lagi, peramban web dan program pihak ketiga, termasuk aplikasi yang berjalan di Desktop; tidak terpengaruh oleh metered connection, kecuali dengan yang telah dijelaskan di atas.
Satu hal lagi, peramban web dan program pihak ketiga, termasuk aplikasi yang berjalan di Desktop; tidak terpengaruh oleh metered connection, kecuali dengan yang telah dijelaskan di atas.
0 Response to "Apa Itu Metered Connection di Windows 8.1 dan Bagaimana Cara Mengaturnya?"
Posting Komentar